TUJUAN KAJIAN FILSAFAT ILMU
1. Tujuan Umum
a.
Mendalami unsur-unsur pokok ilmu, sehingga secara menyeluruh kita dapat
memahami sumber, hakikat dan tujuan ilmu.
b.
Memahami sejarah pertumbuhan, perkembangan, dan kemajuan ilmu di
berbagai bidang, sehingga kita mendapat gambaran tentang proses ilmu
kontemporer secara historis.
c.
Menjadi pedoman bagi para dosen dan mahasiswa dalam mendalami studi di perguruan tinggi, terutama untuk
membedakan persoalan yang ilmiah dan nonilmiah.
d.
Mendorong pada calon ilmuan dan ilmuan untuk
konsisten dalam mendalami ilmu dan mengembang-kannya.
e.
Mempertegas bahwa dalam persoalan sumber dan tujuan antara ilmu dan
agama tidak ada perten-tangan.[1]
2. Tujuan
Khusus
a.
Memahami secara mendalam karakteristik berfikir filsafati Islami, agar calon ilmuan dan ilmuan
memiliki potensi dasar
berfikir Islami dan dapat mewujudkan karakter Islami.
b.
Memahami secara holistik
perbedaan mendasar karaktersik berfikir Islami dan karakteristik berfikir non
Islami, dalam konteks ini penulis membedakan berpikir Islami dan berpikir sekuler.
c.
Memahami secara holistik pandangan ontologis, epistemologis dan aksiologis
dalam dimensi pandangan pemikiran sekuler dan pemikiran Islami.
0 komentar:
Posting Komentar